Prospek Kerja Manajemen Bisnis

Image: canva.com

10 Prospek Kerja Manajemen Bisnis Dan Perkiraan Gajinya

Jurusan manajemen bisnis kini sudah tersedia di banyak universitas baik negeri juga swasta. Lulusan dari bidang ilmu yang satu ini punya banyak pilihan profesi untuk ditekuni nanti. Berikut adalah 10 pilihan prospek kerja manajemen bisnis dan perkiraan gaji yang didapatkan:

1. Pengusaha

Sebagian besar pelajar yang bercita-cita menjadi pengusaha biasanya akan memilih untuk berkuliah manajemen bisnis. Jurusan ini memang memberikan bekal ilmu yang memadai bagi para calon pengusaha. Dengan menjadi pengusaha, Kamu bisa dapat penghasilan tak terhingga tergantung pertumbuhan bisnis yang dijalankan.

2. Project Manager

Di suatu perusahaan biasanya dibutuhkan orang kompeten untuk mengisi posisi project manager. Sebagai project manager, tugasmu adalah melakukan perencanaan proyek juga mengeksekusi pelaksanaannya. Kamu bisa punya gaji mulai Rp4.000.000,00 sebagai project manager.

Baca Juga:  Pahami Dulu Prospek Kerja Desain Produk Jika Mau Kuliah Jurusan Ini

3. Business Development

Posisi business development juga banyak dibuka oleh perusahaan. Tugas dari bidang profesi ini adalah melakukan riset terhadap kondisi pasar juga menjalin kerja sama yang bisa membuat bisnis berkembang. Pendapatan yang bisa diperoleh dari profesi ini mulai dari angka Rp4.000.000,00.

4. Akademisi

Kamu juga bisa bekerja sebagai akademisi setelah tamat kuliah. Syaratnya, Kamu harus kuliah lagi untuk dapat gelar master. Kamu bisa menjadi dosen untuk jurusan manajemen bisnis di suatu universitas. Gaji yang bisa Kamu nikmati yaitu Rp3.000.000,00 hingga Rp7.000.00,00.

5. Manajer Produksi Industri

Prospek kerja manajemen bisnis berikutnya adalah manajer produksi industri. Profesi ini memiliki peran penting dalam kelancaran kegiatan produksi suatu perusahaan. Gaji yang didapat ada di kisaran angka Rp5.000,000,00 hingga Rp10.000.000,00.

Baca Juga:  10 Prospek Kerja Arkeologi Yang Bisa Kamu Jadikan Sebagai Motivasi

6. Manajer Penjualan

Perusahaan juga pasti akan membutuhkan orang yang bisa bekerja sebagai manajer penjualan. Tugas dari manajer penjualan tentu adalah mengelola beragam aktivitas yang punya kaitan dengan penjualan maupun pemasaran. Gaji yang bisa diperoleh berkisar antara Rp6.000.000,00 hingga belasan juta rupiah.

7. Analis Manajemen Bisnis

Kamu juga bisa bekerja sebagai analis manajemen bisnis setelah lulus nanti. Tugas dari profesi ini adalah melakukan analisis terhadap suatu bisnis atau perusahaan. Dengan menekuni profesi ini Kamu bisa dapat penghasilan mulai dari Rp6.000.00,00.

8. Konsultan Bisnis

Jika Kamu sudah punya pengetahuan yang mumpuni dan pengalaman yang cukup maka Kamu bisa bekerja sebagai konsultan. Kamu bisa menjadi konsultan bisnis secara mandiri atau bekerja untuk suatu perusahaan. Gaji yang bisa Kamu dapat berkisar antara Rp5.000.000,00 hingga Rp8.000.000,00.

Baca Juga:  Berikut Referensi Prospek Kerja Ilmu Komunikasi Pasca Lulus

9. Analis Riset Operasional

Pilihan pekerjaan lain yang bisa ditekuni oleh lulusan manajemen bisnis adalah analis riset operasional. Profesi ini bertugas melakukan riset yang bisa bermanfaat bagi perkembangan suatu perusahaan. Gaji yang diterima bisa mulai dari angka Rp4.000.000,00.

10. Manajer SDM

Kamu bisa juga melamar di perusahaan dan menempati posisi sebagai manajer SDM. Tugasmu di sini adalah mengelola sumber daya manusia atau SDM yang bekerja di suatu perusahaan. Dari jenis pekerjaan ini Kamu punya peluang dapat gaji mulai dari Rp4.000.000,00.

Itulah tadi prospek-prospek kerja manajemen bisnis. Informasi ini bisa Kamu jadikan sebagai motivasi untuk berkuliah. Pilih profesi impianmu dan belajarlah yang rajin supaya bisa meraihnya!