Alasan Memilih Jurusan RPL

Image: canva.com

Bagi Yang Masih Bingung, Ini Dia Alasan Memilih Jurusan RPL

Rekayasa Perangkat Lunak merupakan jurusan yang populer di jenjang SMK untuk menciptakan lulusan siap kerja. Mengingat perkembangan teknologi dan kecepatan informasi di era digital ini, Kamu harus mempertimbangkan masuk jurusan RPL. Kalau Kamu hendak lulus SMP tahun ini dan bingung mau melanjutkan pendidikan, simak alasan memilih jurusan RPL lebih dulu, ya!

Memilih jurusan RPL akan membawa perubahan besar dalam karir Kamu di masa depan. Penasaran? Berikut alasan memilih jurusan RPL jenjang SMK untuk Kamu yang masih bingung yaitu :

1. Punya ketertarikan pada dunia teknologi

Kamu memang tertarik pada teknologi sehingga passion belajar RPL membuat Kamu merasa nyaman selama masa pendidikan.

2. Memiliki pengetahuan dan keahlian yang mendukung

Baca Juga:  Sebelum Pilih IPA, Pahami Dulu Mata Pelajaran IPA Di SMA

Pengetahuan dan keahlian yang mendukung di bidang ini Kamu miliki, misalnya kemampuan riset, matematika yang bagus, bisa berpikir logis dan kritis, mampu memecahkan masalah, dan karakter mendukung lainnya.

3. Masa studi yang menyenangkan

Tidak hanya belajar teori saja, tetapi Kamu akan lebih sering praktik hingga belajar pemrograman dengan ahlinya atau praktisi langsung.

4. Kesempatan magang

Alasan memilih jurusan RPL di SMK memberikan kesempatan magang di perusahaan IT atau instansi pemerintah yang membutuhkan keahlian di bidangnya.

5. Punya peluang karir yang jelas

Alasan memilih jurusan RPL sebab menawarkan peluang karir yang jelas, misalnya Kamu bisa menjadi pengembang aplikasi, programmer, pencipta game, ahli IT, dan lain-lain.

Baca Juga:  10 Alasan Memilih Jurusan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) Di SMA

6. Perusahaan butuh IT di era digital

Di era digitalisasi seperti sekarang, hampir semua perusahaan butuh jasa IT yang kompeten sehingga peluang Kamu lulus langsung bekerja sangat tinggi. Tidak ada kata menganggur untuk lulusan yang mau mencoba hal-hal baru, lho!

7. Cocok untuk karir yang fleksibel

Menjadi lulusan RPL tidak mewajibkan Kamu untuk pergi ke kantor setiap hari sebab Kamu bisa bekerja lebih fleksibel di mana dan kapan saja. Alasan terkuat untuk Kamu yang punya jiwa independen dan tidak ingin terikat dengan ketentuan perusahaan. Ada jasa ada fee, ya!

8. Gaji memuaskan

Alasan lain Kamu perlu memilih jurusan RPL jenjang SMK sebab menawarkan gaji memuaskan untuk lulusan yang siap bekerja. Meski terkesan Kamu masih junior, tapi profesi di bidang IT menawarkan gaji lebih tinggi dibandingkan sektor lain untuk lulusan SMK.

Baca Juga:  10 Peluang Atau Prospek Kerja RPL (Rekayasa Perangkat Lunak)

9. Bisa tetap melanjutkan pendidikan

Kamu bisa memilih langsung terjun ke dunia kerja atau melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Kuliah jurusan yang linear bisa membantu Kamu mencapai tangga karir lebih tinggi atau lebih suka berkarir di bidang akademik sebagai dosen, asal sudah menamatkan pendidikan minimal S2.

10. Bisa wirausaha

Bekal dan keterampilan Kamu di bidang rekayasa perangkat lunak bisa menjadi modal menjadi wirausaha, misalnya Kamu membangun bisnis startup kekinian.

Dari berbagai pertimbangan alasan memilih jurusan RPL di atas, Kamu sudah tidak ragu memilih jurusan yang punya potensi besar ini, bukan?