Pilih SMA Atau SMK

Image: canva.com

Kamu Bingung Mau Pilih SMA Atau SMK? Ini 10 Pertimbangannya

Melanjutkan sekolah ke SMA atau SMK acap menjadi pilihan yang sulit bagi lulusan SMP. Tidak ada salahnya konsultasi atau diskusi dengan orangtua, senior atau orang yang lebih berpengalaman agar Kamu tidak salah pilih sekolah lanjutan. Jika masih galau mau pilih SMA atau SMK, sebaiknya ketahui pertimbangan sesuai kondisi masing-masing.

5 Pertimbangan Memilih SMA

Berikut pertimbangan memilih sekolah lanjutan SMA yang bisa Kamu jadikan referensi yaitu :

1. Mempelajari lebih banyak teori dibandingkan praktik

Kamu yang suka belajar teori atau ingin berkarir akademik, maka SMA merupakan pilihan tepat dengan sistem belajar teori 70 persen sedangkan praktik hanya memegang 30 persen saja.

Baca Juga:  Lanjut Sekolah? Coba Pahami 10 Alasan Memilih Sekolah Negeri

2. Materi pembelajaran lebih banyak dan luas

Tinggal sesuaikan dengan bakat dan minat, misalnya masuk jurusan IPA, IPS atau Bahasa dengan cakupan lebih luas.

3. Bisa mengelola waktu dengan organisasi

Hal ini dikarenakan SMA tidak punya sistem praktik seperti SMK sehingga Kamu punya lebih banyak waktu luang untuk mengikuti organisasi atau kegiatan ekstrakurikuler lain.

4. Bisa lebih fokus pada bidang yang diminati

Misalnya Kamu mengambil IPA dan belajar Kimia, Biologi dan Fisika, tetapi lebih tertarik pada Fisika, maka bisa mengambil kuliah Fisika Murni atau Terapan kelak.

5. Biaya lebih rendah

Alasan memilih SMA sebab biaya yang ditetapkan lebih rendah sebab tidak ada jadwal praktik atau magang. Tentu setiap sekolah bisa memiliki kebijakan berbeda terkait penetapan biaya sesuai prosedur yang berlaku.

Baca Juga:  Keunggulan Atau Kelebihan SMA Dibandingkan Sekolah Kejuruan

5 Pertimbangan Memilih SMK

Masih bingung pilih SMA atau SMK, berikut alasan Kamu wajib masuk ke SMK yaitu :

1. Cocok untuk Kamu yang lebih suka praktik

Kamu lebih suka belajar langsung di lapangan atau tidak suka belajar teori saja, masuk ke SMK pilihan yang recomended.

2. Bisa fokus pada satu bidang secara spesifik

Misalnya Kamu mengambil jurusan Akuntansi sejak awal, maka Kamu akan fokus pada segala seluk beluk Akuntansi baik teori dan praktik secara detail.

3. Kesempatan magang dan menambah relasi

Kamu punya kesempatan magang di perusahaan atau instansi pemerintah, bertemu orang baru, menambah relasi, bahkan kesempatan direkrut perusahaan setelah lulus sekolah.

Baca Juga:  Sebelum Pilih SMK, Pastikan Kamu Tau 10 Kekurangan SMK Ini!

4. Punya peluang kerja setelah lulus SMK

Hal ini dikarenakan anak SMK telah dibekali keahlian yang mumpuni sehingga bisa bekerja setelah lulus sekolah.

5. Tetap bisa kuliah

Ada banyak peluang untuk lulusan SMK tetap melanjutkan kuliah, bahkan bisa memilih kerja sembari kuliah. Dengan bekal keahlian yang Kamu ambil dan bisa melanjutkan lebih spesifik di bangku kuliah, misalnya jurusan Akuntansi, jurusan Administrasi Perkantoran, Multimedia, dan lain-lain.

Dari ulasan mengenai pertimbangan pilih SMA atau SMK di atas, Kamu bisa menyesuaikan dengan bakat dan minat, kondisi finansial dan prospek kedepannya, ya!